Senin, 03 September 2012

Tips Aman Menggunakan Gas Elpiji


Kasus Ledakan Tabung Liquid Petroleum Gas (LPG)  hingga saat ini sudah ratusan bahkan jumlah tersebut bisa lebih banyak jika upaya sosialisai baik dari pemerintah maupun instansi terkait tidak di lakukan. Kita patut bersyukur karena dibanding tahun 2009-2010, kasus ledakan gas Elpiji sekarang sudah berkurang dan tentunya kita berharap kedepan kasus ledakan Tabung gas LPG  karena minimnya pengetahuan tentang cara menggunakan Gas LPG dengan aman bisa semakin di minimalisir lagi.
Tabung LPG 3kg dengan instalasi yang masih belum benar-benar aman

Berikut beberapa tips untuk menambah pengetahuan anda tentang tips-tips aman menggunakan gas LPG kususnya anda yang menggunakan tabung 3 kg.

- Tips Umum
1. Pahami dengan betul cara penggunaan gas LPG yang aman baik cara menggunakan kompor, hal-hal yang musti di hindari, perawatan, serta cara memilih tabung gas yang baik.
2. Panggil petugas LPG atau mintalah orang yang memiliki pengetahuan lebih jika anda mendapati kendala dalam menggunakan gas LPG, jangan pernah sekali-kali anda melakukan hal yang anda tidak ketahui resikonya.
3. Pastikan alat instalasi yang anda gunakan (termasuk selang dan regulator) telah berstandar Nasional (SNI)
4. Pahami titik-titik rawan instalasi yang sering kali menjadi penyebab ledakan sehingga bisa dilakukan pemeriksaan dan perawatan lebih rutin. 
5. Usahakanlah untuk menempatkan tabung gas di tempat atau ruangan yang memiliki ventilasi/sirkulasi udara yang baik, sehingga jika anda mencurigai ada kebocoran gas, maka gas bisa segera keluar dari ruangan (dan jangan sesekali menyalakan lampu atau pemantik api sebelum gas benar-benar hilang).
- Tips Dasar
1. Periksa tanggal expired (kada luarsa) tabung saat anda membeli pertama kali atau mengisi ulang, pastikan anda tidak mengambil tabung yang sudah kada luarsa yang riskan akan kebocoran, cek tanggal expired nya misal 03-15 berarti tanggal kada luarsa tabung berakhir bulan Maret tahun 2012, berarti tabung ini masih bisa di gunakan.
2. Tabung gas LPG 3 kg memiliki titik rawan yaitu bagian tabung yang ada lingkaran merah, untuk mengecek tabung bisa menggunakan air sabun. Siramkan air sabun di sekitar nepelnya, jika ada kebocoran maka akan terbentuk gelembung-gelembung. Jangan gunakan tabung, tabung bisa anda kembalikan ke agen selama segel belum di buka, jadi sebelum di pastikan aman, jangan buka segelnya terlebih dulu.
3. Beri alas, atau letakan tabung gas di atas roda tabung untuk menghindari kontak langsung dengan lantai. Lantai yang dingin menyebabkan gas di dalam tabung akan membeku sehingga anda akan di rugikan karena berat/volume gas akan berkurang, anda bisa menggunakan kain atau rak telur sebagai alas.

-warning
Jika anda menemui beberapa masalah sebagai berikut sebaiknya hubungi petugas yang memang berpengalaman :
1. Nyala kompor anda merah atau kekuning-kuningan, jika anda tidak bisa menyervice sendiri anda lebih baik memanggil petugas service
2. Kompor anda menghasilkan bunyi letupan (blup..blup) saat di nyalakan atau di matikan. (hal ini dapat memicu ledakan jadi jangan sesekali anda paksa untuk menggunakan kompor jika masih belum di service) 
3. Alat-alat instalasi anda masih belum berstandar nasional dan masih belum benar-benar aman. Pada umumnya alat-alat yang di jual di pasaran masih manual dan masih belum benar-benar aman. Sebagai contoh  selang biasanya masih 1 lapis dan dari plastik yang rawan meleleh dan keratan tikus.


Nah Semoga tips-tips ini dapat membantu anda, dan semoga saja kecelakaan akibat gas LPG di hindari. 

Jika anda memerlukan jasa Konsultan Gas (Pemasangan Instalasi, Penyuluhan,Service kompor Gas, penggantian regulator/selang) bisa menghubungi kami : 085248105335 ( Banjarmasin dan sekitarnya).

Kelebihan menggunakan jasa kami :
1. Petugas adalah yang berpengalaman di bidangnya
2. Alat-alat sudah berstandar SNI dan otomatis sehingga mencegah terjadinya kebocoran gas
3. Garansi Alat 1 thn dan servis 3 bulan sekali (gratis)
4. Penyuluhan penggunaan gas yang aman, efektif dan efesien gratis
6. Pelayanan ramah dan di jamin puas

Ingat pepatah lama " Lebih baik mencegah dari pada mengobati".  Bagaimanapun tindakan preventif selalu jauh lebih baik, jangan ragu untuk mengganti regulator/selang anda dengan regulator otomatis dan selang yang lebih baik demi keamanan anda dan orang-orang yang anda sayangi.



ARTIKEL TERKAIT:

mjumani, Updated at: September 03, 2012

1 komentar:

obat sakit mengatakan...

sip deh sob buat keamanan emang no wahid !

Posting Komentar

 

mjumanion