Rabu, 13 Februari 2013

Pembatasan Like Page Facebook

Beberapa waktu kemaren banyak teman-teman blogger kaget karena tiba-tiba ada pemberitahuan mengenai pembatasan pada like fans page facebooknya.  All Like buttons off of Facebook that point at your Page have been disabled begitu bunyinya. Lebih parahnya tidak hanya satu page saja melainkan hampir semua page dimana yang bersangkutan adalah adminnya. Pada bagian bawah ada menu Learn More dan Appeal, Learn more adalah menu untuk mempelajari atau mencari informasi mengenai pembatasan tersebut, salah satu isinya adalah mengenai ketentuan layanan atau kebijakan Facebook tentang memperoleh like.

disabled like boton off
Limit Page Facebook

Hal ini juga saya alami, karena ada beberapa Page Facebook saya yang juga mengalami hal serupa, salah satunya adalah untuk Fans Page blog ini. Merasa tidak menggunakan cara yang tidak melanggar ketentuan layanan facebook akhirnya saya coba untuk melakukan Appeal. Setelah menuliskan beberapa alasan keberatan kemudian mensubmit akhirnya besoknya ada balasan yang dikirim ke alamat email, bunyinya seperti ini :

Thanks for your inquiry. Upon investigation we found that your Page obtained a large number of likes through inauthentic means.
We strongly discourage Pages from obtaining likes by questionable methods such as:
-Like-exchanges (getting users to like each other’s Pages), like-sellers, etc -Misleading and incentivizing users to like your Page
Obtaining likes by such means violates our policies. Accordingly, we have placed a temporary 30-day restriction on your site. Please note that if your Page continues to violate this policy, harsher enforcement will apply.
In case you have purchased likes for your page, kindly provide us with the name and contact information of the entity from which you have purchased the unauthorized Likes or subscriptions and please include the transaction details. We shall remove the restrictions from your page as soon as we receive the above mentioned details.

Thanks,
The Facebook Team


Jika di artikan secara garis besar page saya di curigai menggunakan cara-cara yang melanggar ketentuan facebook dalam memperoleh like, seperti bertukar like, menyesatkan pengguna untuk melakukan like, ataupun membeli like dsb. Karena dicurigai melakukan hal tersebut website saya mendapat pembatasan percobaan selama 30 hari dan akan mendapatkan sanksi tegas (kemungkinan banned permanent) jika masih melanggar.

Yah semoga saja pembatasan tersebut bisa segera di cabut, toh saya tidak menggunakan cara-cara yang menurut saya tidak melanggar ketentuan facebook. Punya pengalaman yang sama? atau punya tips agar bisa terbebas dari limits page facebook. Share yah dibagian komentar...


ARTIKEL TERKAIT:

mjumani, Updated at: Februari 13, 2013

0 komentar:

Posting Komentar

 

mjumanion