Senin, 12 Desember 2011

Buah-Buahan Khas Kalsel

Baru beberapa hari kemaren saya bersama teman berkesempatan jalan-jalan ke bumi Murakata Barabai, sebenarnya ini tentu saja bukan kali pertama ke salah satu kota yang ada di kabupaten Hulu Sungai Tengah ini, hanya saja yang terasa sedikit berbeda adalah kali kesekian ini kami datang di saat "musim" buah. Tak ayal lagi kesempatan ini tidak di lewatkan secara percuma.



Wew seger..
Bay the way sebenarnya buah-buahan khas kalsel sendiri masih banyak yang belum saya kenal apalagi yang sempat dicicipi padahal kalsel adalah tempat kelahiran sekaligus tinggal hingga hari ini. Hanya beberapa buah yang masih cukup sering di jumpai seperti buah Kasturi, buah Ramania, dan ketapi, kweni, dan Hambawang (Mangifera foetida) yang cukup familiar, beberap buah lokal lainnya seperti Pampakin, Mundar, Kapul, Gitaan, Mantuala, Ketapi Suntul (Sandoricum koetjape Merr), Binjai (Mangifera kemanga), Kalangkala, dll sangat jarang di jumpai bahkan ada yang belum pernah saya jumpai sama sekali.
Selama di perjalanan saya lebih sering jadi Fotografer ketimbang di Foto


Buah-buahan khas kalsel maupun buah-buahan lain yang kemaren sempat di nikmati antara lain Durian, Langsat, Cempedak, Manggis, Rambutan, Salak, Nenas, Kasturi, Tarap, dan Ramania. Rasanya bervariasi, mulai dari manis, asem hingga asem manit, ada juga yang rada sepet yang pasti punya khas tersendiri di lidah.

Anggrek Aerides dan Dendrobium 
Sebelum pulang kamaren sempat juga mampir di salah satu objek wisata disana, yaitu objek wisata Pagat- Barabai. Hmm tempatnya sih lumayan sayangnya selain masih banyak sampah yang berserakan, juga banyak coret-coretatan hasil kreasi vandalis yang mengurangi keindahan. Oh ya satu lagi, disana juga terkesan terlalu banyak pungutan, misalnya mau nyebrang jembatan bambu harus bayar, pulangnya lewat jembatan gantung eh bayar lagi, hehe.. tapi tak apalah... Ups ketinggalan, disana juga lumayan banyak liat anggrek-anggrek spesies yang di tanam warga di pekarangan, hmm sayang kemaren gak sempat jalan-jalan ke hutan buat nengok anggrek-anggrek disana ya mudahan lain kali bisa kesana lagi horeee..



Baca Juga : Tips Kesehatan Rambut | Furchange | Kalung Anti Radiasi Furchange Indonesia

ARTIKEL TERKAIT:

mjumani, Updated at: Desember 12, 2011

4 komentar:

Tutorial Blog | Tips Komputer mengatakan...

Nice info sob.. jd inget kalsel

coating thickness mengatakan...

wah enak tuh buah buahan nya :D

isnuansa mengatakan...

Itu buah apa ya yang seger? Kok saya belum pernah lihat ada buah seperti itu di Jawa sini..

Furchange mengatakan...

@isnuansa, foto buah yang seger itu namanya buah Kasturi, buah khas Kalimantan Selatan dan merupakan Maskot Kalsel untuk katagori tumbuhan, merupakan buah dari kelompok mangga-manggaan, nama Ilmiahnya, Mangifera casturi/Mangifera delmiana

Posting Komentar

 

mjumanion