Rabu, 14 Agustus 2013

Indonesia Kalahkan Filipina 2 - 0

Skor Indonesia vs Filipina pada pertandingan laga uji coba Rabu (14/8/2013) akhirnya menjadi perbincangan manis. Unggul dengan Skor 1 -0 di babak pertama dan menjadi 2-0 di babak kedua tentunya adalah hal yang sudah lama ditunggu-tunggu mengingat selamat ini Indonesia sangat minim kemenangan, bahkan selama di latih Jackson F Tiago, Timnas Senior baru pertama kali memetik kemenangan.
skor akhir indonesia vs filipina
Jackson F Tiago saat melatih Timnas (sumber)

Bermain di Stadion Manahan, Solo, Garuda unggul berkat gol Greg Nwokolo di menit ke-31 dan tandukan M Roby di menit 67. Permainan saling serang dengan tempo tinggi membuat pertandingan antara Indonesia vs Filipina terasa berbeda dari biasanya. Nama-nama seperti Boaz, Patrick, Tibo, dan Greg juga diturunkan dalam laga tersebut sepertinya cukup memberikan angin segar bagi tim garuda. Duet Greg dan Boaz di babak pertama serta duet Patrick dan Tibo di sekitar 20 menit terakhir babak kedua memang sangat merepotkan pertahanan Filipina.

Hasil akhir pertandingan Indonesia Vs Filipina diharapkan dapat memicu semangat dan meningkatkan moral pemain timnas Merah Putih, untuk berajang di kompetisi sesungguhnya. 

Susunan pemain Timnas Indonesia
Indonesia: I Made Wirawan; Ruben Sanadi, M Roby, Victor Igbonefo, Hasim Kipuw (Yustinus Pae); Raphael Maitimo, Taufiq (Andik Vermansah, 79), Ahmad Bustomi, Stefano Lilipaly (Slamet Nur Cahyo); Greg Nwokolo (Tibo, 65), Boaz Solossa (Patrich Wanggai, 72).
Pelatih: Jacksen F Tiago

ARTIKEL TERKAIT:

mjumani, Updated at: Agustus 14, 2013

0 komentar:

Posting Komentar

 

mjumanion