Jumat, 14 Juni 2013

Tips Presentasi Lebih Powerfull

Presentasi adalah cara mengenalkan produk atau memberikan informasi kepada seseorang, entah itu rekan kerja, rekan bisnis, komunitas. Presentasi yang profesional membantu Anda mendapatkan hasil yang maksimal dan memuaskan. Lalu bagaimana cara agar presentasi lebih kelihatan profesional?
tips-tips saat presentasi
Presentasi (ilustrasi)

Berikut 6 tips agar presentasi lebih profesional
1. Susun Bahan Presentasi Sebaik Mungkin
Susunlah materi Anda secara benar dan teratur perhatikan juga cara bahasa atau apa yang mau dibicarakan per materi yang Anda sudah buat. Terutama pada kata pembuka buatlah kalimat pembuka yang powerful karena 30 detik pertama dari bicara Anda adalah hal terpenting untuk keseluruhan bahasan Anda.

2. Kuasai Materi
Penguasaan materi sangatlah penting dalam membantu Anda menyiapkan presentasi yang powerful. Kuasai tidak hanya permateri saja kalau bisa kuasai perparagraf atau perkalimat karena dapat menolong Anda untuk membicarakan apa yang ada dimateri tersebut. Hal ini juga menolong Anda agar tidak gugup selama presentasi karena kebanyakan orang yang gugup dalam persentasi dikarenakan tidak menguasai materi lebih mendalam.

3. Gunakan Tema Slide Sederhana
Steve jobs disetiap presentasinya selalu menggunakan tema yang sederhana seperti slide presentasi dengan warna atasan hitam dengan siluet biru tua di bagian bawah. Tetapi cara ini tidak membosankan justru seseorang akan lebih fokus ke presentasi produk secara keseluruhan.

4. Pakaian Rapi
Pakaian yang rapi membuat Anda tambah percaya diri. Tak hanya Anda yang nyaman seseorang yang menonton Anda presentasi pun akan nyaman ketika melihat Anda. Pakaian yang rapi dan ditambah accesories seperti jam akan membuat Anda tambah profesional.

5. Alat Yang Dipakai
Sama seperti setiap perlombaan mobil dan motor. Salah satu yang membuat menang adalah alat yang dia pakai. Jika motor dan alat yang dipakai berkualitas maka orang yang mengendarainya pun dapat menang. Jika Anda ingin mendapat hasil maksimal maka Anda memerlukan alat yang berkualitas contohnya laptop. Bicara tentang alat yang digunakan pada umumnya seseorang yang membawakan presentasi sudah meninggalkan white board karena sekarang sudah ada whiteboard yang lebih lebih canggih yaitu Panaboard yang memberikan kemudahan dan lebih profesional ketika memakainya.

6. Mental
Semua yang diatas akan menjadi sia-sia ketika Anda tidak memiliki mental yang lebih. Seseorang yang membawakan materi presentasi harus memiliki mental yang lebih. Dengan mental yang lebih maka seseorang yang akan membawakan presentasi tidak akan gugup bertemu dengan banyak orang dan lebih rileks.

Artikel By Erwin Petas

ARTIKEL TERKAIT:

mjumani, Updated at: Juni 14, 2013

0 komentar:

Posting Komentar

 

mjumanion