Harga Tiket Nonton X Factor Indonesia boleh dibilang eksklusif, pasalnya hingga kini saya sendiri tidak tahu apakah tiket tersebut di jual atau tidak. Sebab seperti yang telah di posting sebelumnya, kapasitas penonton untuk studio 8 RCTI tidaklah begitu luas, sehingga sangat terbatas untuk mereka yang ingin menyaksikan dan mendukung langsung peserta jagoan mereka tampil di Gala Show.
Cara mendapatkan tiket Nonton Langsung X Factor Indonesia ada beberapa cara yang saya ketahui, diantaranya adalah sebagai berikut :
Mengikuti Kuis : Cross sebagai salah satu sponsor dalam ajang pencarian bakat x factor indonesia telah membuat akun/page di Facebook, dan secara berkala menggelar kuis yang berhadiah tiket nonton langsung x factor di studio rcti.
Bergabung di komunitas Fans ( kontestan x factor yang masih bertahan), biasanya kordinator fans akan mengadakan acara nonton bareng untuk mendukung idola mereka berjuang di babak gala show. Salah satu yang kerap mengadakan nonton langsung x factor indonesia adalah Fatinistic (fans Fatin shidqia)
Meminta Undangan ke Bagian Promosi RCTI, cara ini tidak begitu saya pahami, namun biasanya para keluarga peserta akan mendapat undangan nonton langsung x factor.
Saat ini X Factor Indonesia sudah melewati gala Show ke 8 dan hanya menyisakan 5 Finalis X Factor Indonesia. Dengan tingkat persaingan yang begitu tinggi, dukungan baik moril maupun sms sangat diperlukan oleh para kontestan. Babak 5 besar x factor akan menjadi semakin menarik karena sebagian besar mentor hanya memiliki masing-masing 1 kontestan yang di mentori, kecuali Rossa yang masih memiliki dua anak didik yaitu Fatin dan Shena. Jika babak penyisihan gala show berjalan seperti biasa maka Putaran Final X Factor Indonesia akan jatuh pada babak Gala Show ke 11. God Luck untuk para kontestan...
ARTIKEL TERKAIT:
1 komentar:
mau tanya bagaimana cara menghubungi bagian promosi RCTI? Thx
Posting Komentar