Kamis, 27 Desember 2012

Halte Blogger

mjumani.com - Jika umumnya media-media cetak memberikan terobosan-terobosan baru salah satunya adalah meng-online kan beritanya sebagai bentuk eksistensi dan peningkatan mutu pelayanana maka bagi blogger eksistensi justru bisa didapat salah satunya dengan tampil di media cetak. Dengan tampil rutinitas ber 'maya' bisa sedikit berwarna dengan tempil dan nampang di media cetak. Sebab tak semua orang bisa mengenal dan membaca postingan di blog bukan hanya karena tidak sedikit yang belum melek internet tetapi juga tidak banyak blog atau web yang memiliki popularitas tinggi.
Halte Blogger Banjarmasin Post

Beruntunglah salah satu Media Cetak terbesar di Kalimantan, Banjarmasin Post menyediakan ruang khusus bagi para blogger yang di beri nama Halte Blogger. Di edisi ini blogger bisa menampilkan satu tulisan sekaligus bisa sekalian berpromo alamat blog dan menampilkan identitas pemiliknya melalui foto.

Halte Blogger terbit mingguan yaitu setiap Kamis di Banjarmasin Post dan untuk tahun 2013 akan terbit di Metro Banjar, dengan frekuensi yang lebih sering daripada di Banjarmasin Post. Dalam penayangan kolom Halte Blogger ini Metro Banjar nantinya akan menggandeng Blogger Banua sebagai partner.

Cara untuk tampil di kolom Halte Blogger sangat sederhana yaitu dengan mengirimkan artikel ke alamat  email redaksi atau bagi anggota Blogger Banua bisa mensubmit artikel di web Blogger Banua.

ARTIKEL TERKAIT:

mjumani, Updated at: Desember 27, 2012

0 komentar:

Posting Komentar

 

mjumanion