Jumat, 03 April 2009

Akasia


Akasia

Akasia adalah tanaman yang banyak di jumpai baik di dataran tinggi maupun rendah. Selain berguna sebagai tanaman pelindung umumnya juga digunakan sebagai bahan bangunan terutama di masa sekarang dimana kayu hutan sudah sangat dibatasi penggunaannya. Salah satu jenis yang sering di jumpai adalah Acacia auriculiformis.

Ada beberapa jenis Akasia antara lain yang berdaun kecil dan berdaun lebar. Bunga Akasia berwarna kuning atau putih-kekuningan. Bersifat alergen atau dapat menyebabkan alergi pada manusia. Tanaman ini banyak di gunakan sebagai tanaman pelindung atau peneduh walaupun  sebenarnya sudah tidak di anjurkan lagi karena dapat menimbulkan bahaya alergi pada manusia terutama serbuk sarinya.

Penyebaran Akasia dibantu oleh angin yang menerbangkan bijinya, bijinya yang ringan sering kali mudah tertiup angin namun tidak begitu jauh dari pohon induk, peyeberan lainnya kemungkinan di bantu oleh binatang. 

ARTIKEL TERKAIT:

mjumani, Updated at: April 03, 2009

0 komentar:

Posting Komentar

 

mjumanion