Senin, 24 November 2008

Bu Muslimah indonesia

Bu Muslimah-Bu Muslimah Indonesia

Daya pikat film “Laskar Pelangi” masih sangat terasa, di kota maupun di desa-desa film yang mengguggah hati penonton ini masih menjadi pembicaraan yang tiada pernah menjenuhkan. Salah satu daya pikatnya adalah kegigihan sang guru ajar laskar pelangi yaitu bu Muslimah. Di film ini tergambar seorang guru yang benar-benar pahlawan tanpa tanda jasa.
Beberapa waktu lalu saya bersama tim berkunjung ke salah satu desa di Kalimantan Selatan. Perjalanan itu lah yang mendorong saya untuk menulis artikel ini. Karena kunjungan kami berlangsung kurang lenih 3 hari maka kami sempat mengamati keadaan desa yang kami tersebut, termasuk segi pendidikannya . Nah, disinilah saya teringat akan Film Laskar Pelangi yaitu peran bu Muslimah.
Ternyata bu Muslimah di Film Laskar Pelangi itu tidak hanya ada di film melainkan banyak tersebar di Indonesia termauk di Kalimantan Selatan. Kehidupan seorang guru yang di tempatkan di pedalaman memerlukan tekat dan perjuangan yang besar. Meskipun di desa yang kami kunjungi tidak se terpencil seting film Laskar Pelangi namun tentunya ini sudah menggambarkan bagaimana sulitnya menjadi seorang guru di di pelosok.
Kehidupan siswanya yang sangat jauh dengan siswa-siswa di kota, berangkat hanya dengan sendal bahkan tanpa alas kaki menjadi pemandangan sehari-hari. Tidak sedikit yang berjalan puluhan kilometer setiap harinya untuk merasakan yang namanya bangku pendidikan.
Sebagai calon guru saya sendiri merasakan betapa beratnya menjadi pendidik di kota apalagi di desa terpencil. Mungkin inilah yang dirasakan semua tenaga-tenaga pengajar sehingga mereka berlomba-lomba untuk mencari peluang di tempatkan di daerah yang tidak jauh dari pusat kota.
Saya salut kepada Bu Muslimah-Bu Muslimah Indonesia, semoga perjuangan kalian adalah awal bagi majunya Indonesia dan semoga Indonesia memberikan dukungan yang lebih dari apa yang telah kalian berikan.

ARTIKEL TERKAIT:

mjumani, Updated at: November 24, 2008

0 komentar:

Posting Komentar

 

mjumanion